Sahabat Akademia Group

Perang Hibrida Krido Pramono

  • Product Details

Perang Hibrida Krido Pramono

Rp. Rp. 80,000

"Strategi terbaik peperangan adalah memenangkannya"

Penulis Raylis Sumitra
Tahun Terbit 2024
Ukuran 15 x 23 cm
Jumlah Halaman 142
ISBN 978-623-09-9846-1
Order Via WhatsApp
Share:
  • Deskripsi Lengkap

Buku ini yang berjudul "Perang Hibrida Krido Pramono" sebuah karya yang lahir dari kepedulian dan kegelisahan mendalam terhadap dinamika zaman yang berubah dengan cepat dan tak terduga. Perang hibrida bukan sekadar konflik militer; ia adalah perang informasi, perang opini, dan pertarungan di ranah digital yang tak kalah sengit dengan peperangan fisik.

Tema ini, meskipun kompleks dan multi-dimensi, adalah sesuatu yang saya anggap sangat penting untuk kita pahami bersama. Oleh karena itu, sebelum kita menyelami lebih dalam tentang perang hibrida, saya merasa perlu untuk membagikan latar belakang yang memotivasi penulisan buku ini.

Inspirasi ini muncul dari percakapan ringan di sebuah kafe di Ibukota dua tahun yang lalu, saat berdialog dengan Brigadir Jenderal Krido Pramono, Wakil Asisten Personel KASAD Bidang Pembinaan Personel dan juga seorang sahabat lama, yang kebetulan merupakan Abituren Akademi Militer 1997. Dengan mata yang berbinar dan suara yang penuh kecemasan, beliau mengungkapkan keprihatinannya atas kondisi zaman saat ini. Krido, yang saat itu masih menyandang pangkat Kolonel dengan posisi Staf di Sekretariat Militer Presiden, mengajukan pemikiran bahwa kita telah memasuki era baru peperangan, yang ia sebut sebagai Perang Hibrida.

Shape
× Chat with us on WhatsApp